top of page
65296CF7-6716-4577-A8E8-F1CB173DC270.PNG

PIK-KRR SMAN 1 BATAM 

 

PIK-KRR? Apa itu?

PIK-KRR adalah Pusat Informasi Konseling dan Kesehatan Reproduksi Remaja. Ini adalah salah satu sub program dari BKKBN yang menitikberatkan pada remaja sebagai subjek  penyuluhan. Sekarang, di SMAN 1 Batam sudah ada organisasi ini, yang sudah bangkit kembali setelah vakum selama beberapa tahun.

Tujuan PIK-KRR itu apa sih?

·         Membantu siswa yang memiliki masalah mengenai KRR, Pribadi, dan Sosial

·         Memberi informasi mengenai KKR

·         Meningkatkan pemahaman, sikap dan perilaku positif remaja tentang Triad KRR

·         Tempat curhat bagi siswa mengenai masalah apapun

 

Triad KRR itu apa?

TRIAD KRR adalah tiga resiko yang dihadapi oleh remaja, yaitu Seksualitas, HIV/ AIDS dan Napza.
KRR merupakan kepanjangan dari Kesehatan Reproduksi Remaja.

1.       Seksualitas adalah segala sesuatu yang menyangkut hidup manusia sebagai makhluk seksual, yaitu emosi, perasaan, kepribadian, sikap yang berkaitan dengan perilaku seksual, hubungan seksual dan orientasi seksual.

2.       HIV adalah singkatan dari Human Immunodeficiency Virus, yaitu virus yang melemahkan sistem kekebalan tubuh manusia. AIDS adalah singkatan dari Acquired Immuno Deficiency Syndrome, yaitu sekumpulan gejala yang timbul akibat melemahnya sistem kekebalan tubuh karena terinfeksi virus HIV. IMS merupakan kepanjangan dari infeksi menular seksual yaitu infeksi yang ditularkan melalui hubungan seksual.

3.       NAPZA adalah singkatan dari Narkotika, Alkohol, Psikotropika, dan zat adiktif lainnya. kata lain yang sering dipakai adalah Narkoba. Napza adalah zat-zat kimiawi yang masukkan ke dalam tubuh manusia, baik secara oral (melalui mulut) dihirup (melalui hidung) dan disuntik.

Kenapa PIK-KRR ini fokus kepada remaja?

Karena remaja sendiri adalah masa peralihan anak anak menuju dewasa. Di masa ini terjadi perubahan signifkan pada fisik dan kepribadian yang berdampak pada perubahan emosional. Jika tidak diatasi dengan baik, maka perubahan ini akan membawa pengaruh buruk kepada remaja. Di sini lah kami membantu remaja untuk melewati fase ini dengan baik sehingga tidak terjerumus pada jalan yang fatal.

 

Jika terjebak pada jalan yang salah, kita tahu masalah apa saja yang akan menjerat remaja. Di mulai dari seks bebas yang berakibat terjangkit penyakit AIDS, penggunaan narkoba, masalah sosial seperti dibully, diperlakukan kasar, dan sebagainya.

 

Maka dari itu, kita sebagai generasi muda yang akan memajukan Indonesia seharusnya dari sekarang mulai sensitif terhadap sekitar terutama kepada teman sebaya kita. Karena jika tidak, lama kelamaan negeri yang kita cintai ini akan hancur karena dipenuhi oleh pengguna narkoba dan orang orang yang terjangkit penyakit seksual.

BANGKIT DEMI MASA DEPAN YANG LEBIH CERAH

RUANG BK
Ruang bk
Ruang bk
Tempat konseling
Perpustakaan
Meja pembina
Tempat konseling

Ruang BK dan Tempat Konseling 

  • Grey Facebook Icon
  • Grey Twitter Icon
  • Grey Instagram Icon
  • Grey Pinterest Icon
bottom of page